Aplikasi Edit Background Foto

Kamu masih kesulitan saat mau mengganti background foto? Aplikasi edit background foto ini mungkin bisa menyelesaikan masalah kamu dengan cepat dan mudah tentunya.

Jika kamu seorang editor pasti terkadang kamu memerlukan foto dengan latar belakang atau background tertentu seperti background pemandangan dan lain-lain. Sebelum mengganti background langkah awal yang harus kamu lakukan pasti menghapus background asli dari fot tersebut.

Dulu menghapus atau mengedit backround foto tidak semua orang dapat melakukannya, karena cukup rumit jadi hanya orang-orang professional saja yang melakukan aktivitas tersebut. Tetapi saat ini telah muncul banyak aplikasi-aplikasi edit background dan bisa kamu gunakan di Handphone atau PC.  

Baca Juga : Cara Download Video Youtube Tanpa Aplikasi

Aplikasi Edit Background Foto

Jika kamu pengguna android dan ingin mengganti background foto, maka kamu bisa menggunakan aplikasi digital khusu untuk menghapus latarbelakang foto. Berikut adalah rekomendasi aplikasi edit background foto terbaik 2022 :

1.Background Eraser

Aplikasi edit background foto yang pertama adalah backgroung eraser. Aplikasi ini bisa kamu gunakan untuk mengedit atau menghapus background pada sebuah foto. Untuk penggunanya ada dua metode yaitu metode manual dan metode otomatis.

Perlu kamu ketahui aplikasi memiliki fitur repair yang dapat membuat hasil editing lebih rapi, terutama pada bagian-bagian kecil. Untuk ukuran aplikasi ini sangat kecil yaitu  3,0 MB dan sekarang rating background eraser di google playstore mencapai 4,7.

2.Aplikasi Cut Out

Aplikasi edit background foto selanjutnya adalah cut out. Aplikasi ini berguna untuk menghapus atau memotong latar belakang dan bisa digunakan pada handphone milikmu. Kelebihan aplikasi ini yaitu tampilannya yang antar muka membuat penggunanya mudah dalam menggunakannya. Dan cut out ini juga menyediakan fitur editing sederhana yang membuat para pengguna baru tidak kesulitan dalam menggunakannya.

3.auto photo cut paste

Selanjutnya pada aplikasi edit background foto adalah auto photo cut paste. Aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk menghapus background foto dengan cepat, selain itu pada aplikasi ini juga meyediakan beberapa template background yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan.

Kelebihan selanjutnya yaitu pada aplikasi auto photo cut paste ini kamu bisa memperkuat ketajaman foto dan menambahkan efek shadow supaya foto terlihat lebih menarik. Aplikasi ini telah digunakan oleh lebih dari 5juta pengguna didunia dan memiliki rating 4,6.

4. PhotoLayers

Aplikasi edit background foto selanjutnya adalah photolayers. Aplikasi ini sangat cocok untuk kamu yang hoby mengeditfoto karena aplikasi ini memiliki fitur memotong background dan sekaligus mengedit foto. PhotoLayers juga bisa kamu unduh di google playstore dengan gratis. Dan juga telah mendapat rating 4,7 dan telah diunduh lebih dari 10 juta orang di dunia. Didalamnya juga kamu bisa menikmati beberapa fitur menarik. Salah satunya yaitu kemampuan mengganti background 11 foto secara bersamaan dan otomatis tentunya.

5. Ultimate Background Eraser

Rekomendasi selanjutnya yaitu Ultimate Backgorund Eraser. Nah aplikasi yang satu ini bisa menjadi perangkat lunak yang kamu gunakan untuk memotong dan mengedit background foto lewat HP. Aplikasi memiliki banyak fitur yang beragam yang tidak kalah dengan aplikasi editing lainnya. Salah satu fitur andalan yang unggulan dari aplikasi ini adalah, template background foto yang banyak jenisnya dan menarik. Aplikasi yang berada dalam naungan Iris Studios and Service ini, telah memiliki pengguna sebanyak lebih dari 1 juta kali dan mendapatkan 53 ulasan dengan penilaian 4,6.  

6. TouchRetouch

Rekomendasi aplikasi edit background foto selanjutnya adalah TouchRetouch. Aplikasi ini memiliki fitur yang terbilang canggih. karena, dalam aplikasi ini kamu tidak hanya bisa menghapus dan mengedit background saja, namun kamu juga bisa menghapus objek yang tidak kamu inginkan. Aplikasi TouchRetouch ini juga sangat mudah kamu gunakan. kekurangan aplikasi ini adalah untuk menggunakan fitur aplikasi secara lengkap, kamu harus beralih ke akun premium terlebih dahulu. Meskipun demikian, aplikasi ini tetap worth it untuk kamu gunakan karena telah memiliki rating tinggi yaitu 4,8 dari pengguna Android dan telah memiliki pengguna lebih dari 5 juta kali di dunia.

7. Background Eraser and Remover

Nah rekomendasi aplikasi edit background foto yang terakhir adalah aplikasi background eraser and remover. Jika kamu lebih menyukai aplikasi digital yang simpel, mungkin Background Eraser and Remover ini aplikasi yang cocok untuk kamu. Aplikasi edit dan cut background foto ini diketahui memiliki fitur yang simpel sehingga mempermudah para penggunanya untuk menyelesaikan editing foto dengan hasil terbaik tentunya. Tidak hanya membantu mengedit dan menghapus background foto, aplikasi ini juga dapat menyimpan foto dalam format PNG atau JPG sesuai dengan yang kamu butuhkan. Ada juga fitur edit foto lainnya seperti target warna, brush, target area, dan lain sebagainya.

Bagaimana kalian hanya perlu mengunduh aplikasi yang telah kami sebutkan dan kamu sekarang bisa menedit background foto lewat hp kamu.

Kesimpulan

Nah telah kami sebutkan beberapa rekomendasi aplikasi edit background foto terbaik 2022, semoga artikel ini bisa membantu teman-teman semua. terimakasih

Kunjungi Juga : Detiksumut.com



Posted

in

,

by

Tags:

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *