Cara Cek Kuota Mifi Smartfren

Smartfren sebagai provider favorit selalu berusaha menghadirkan berbagai promo menarik untuk bisa dinikmati pengguna. Smartfren memberikan bermacam manfaat yang di sesuaikan dengan pasar terutama para milenial.

Smartfren MiFi merupakan singkatan dari Smartfren Mobile Wifi merupakan sebuah perangkat portable yang serupa dengan router nirkabel yang berguna sebagai hotspot yang nantinya bisa terhubung dengan gadget penggunanya.

Walaupun tak semua pengguna mengetahui tentang MiFi dari Smartfren, nyatanya sudah sebagian besar pengguna menggunakan MiFi untuk kebutuhan mereka. Selain mudah untuk dibawa kemana saja, MiFi dari smartfren juga menawarkan jaringan 4G LTE yang stabil dimanapun.

Mungkin masih banyak yang tidak mengetahui cara cek kuota modem smartfren atau mifi ini, Ingin tahu cara cek Kuota modem smartfren mifi, dengan cara sebagai berikut.

1. Melalui Browser

  • Buka Aplikasi Browser yang ada pada perangkat android, laptop atau bahkan komputer kalian
  • Ketikkan link Smartfren MiFi kalian, misal (192.168.1.1) kemudian tekan enter
  • Setelah itu, kamu bisa melakukan login dengan username ataupun password yang sebelumnya sudah kamu buat saat mendaftarkan Smartfren MiFi
  • Tunggu beberapa saat sampai prosess login nya selesai, dan kamu bisa melihat informasi sisa kuota yang kamu miliki. Bahkan, kamu juga bisa melakukan pembaruan paket internet, ataupun membeli kuota, apabila sudah akan habis.

2. Melalui Aplikasi

  • Download dan install terlebih dahulu aplikasi Mylink M2Y.
  • Lalu buka aplikasi MyLink M2Y
  • Setelah itu klik menu mysmartfren.
  • Kemudian kuota modem smartfren akan muncul di menu awal aplikasi MyLink M2Y.

Itu beberapa cara cek kuota Smartfren MiFi yang bisa kamu terapkan ketika ingin mengetahui sisa kuota MiFi atau modem dari Smartfren. Selamat Mencoba !

Tinggalkan komentar